Hollaaaa ..... !!!
Okey di kesempatan ini aku
mau share ilmu nih ( yaaa walaupun bukan ilmu dari aku sendiri :3 ) . Kali ini
di postingan yang penuh kedamaian ini aku mau share tentang cara membuat siluet
wajah dengan menggunakan photoshop. Okeh kalian tau kaan gambar siluet?? Itu
loh yang gambar-gambar item,, yang kayak bayangan gituu ...
Berawal
dari rasa penasaran dan keinginan aku untuk menggambar siluet wajah diri aku
nih , aku searching di oppa kesayangan aku yang superr jeniuss
(underline: oppa google) , aku mencari-cari bagaimana caranya membuat siluet
wajah.
Kebetulan aku yang tidak memiliki bakat seni, so... tangan-tangan mungil
aku ini tidak handal dalam hal menggambar atau semacamnya. Seandainya aku
berbakat, mungkin nggak perlu lagi susah-susah nyari cara untuk membuat siluet
wajah ini ... Tapii yaa mau gimana lagi ... Jadi aku gunakan teknologi aja .
Zaman sekarang gituu, apa-apa kan cukup dengan teknologi :D
Sebelumnya,, mesti
menyiapkan semua yang dibutuhin untuk mulai bekerja :
- Laptop/Komputer/Notebook or sejenisnya :D
- Aplikasi photoshop (terserah mau pakai versi yang mana) di sini aku pakai photoshop CS3
- Foto wajah kalian, atau pacar kalian atau siapa aja objek yang akan kalian jadikan siluet
- Cemilan ( pastikan hal yang satu ini ada untuk menemani kerja kalian :D )
-
Bukalah aplikasi photoshop kalian, maka berikut tampilannyaa ....
-
Kemudian pilih File dan klik Open (Ctrl+O)
-
Pilih foto yang akan kalian jadikan objek (disini aku pakai foto ku sendiri) :))
-
Kemudian klik Open
-
Kemudian gunakan Freeform Pen Tool (P)
-
Lakukan seleksi mengikuti bentuk wajah . Gunakan Zoom untuk mempermudah dalam seleksi. Jika sudah akan tampak gambar seperti di bawah ini
-
Kemudian klik kanan pada gambar, lalu pilih Defini Custom Shape
-
Kemudian muncul kotak dialog Shape Name , isikan nama misalnya “siluet 1”, kemudian klik OK . Gambar akan tersimpan di Custom Shape Tool (U)
-
Langkah selanjutnya adalah membuka lembar baru. Pilih File-New (Ctrl+N)
-
Maka akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini. Isikan nama dan ukuran yang akan digunakan . Aku menggunakan ukuran 800x800 pixel. Setelah selesai klik OK
-
Kemudian tampilannya sebagai berikut
-
Kemudian pilih dan klik Custom Shape Tool (U), pada option bar
-
Kemudian klik pada Custom Shape Picker dan pilih objek yang tadi telah tersimpan (‘siluet 1’)
-
Jika sudah , klik pada sudut kiri atas gambar kemudian tarik ke sudut kanan bawah, sehingga menjadi gambar seperti di bawah ini
Selesai..... siluet wajah aku pun jadi :D
Selamat
Mencoba ^^ :))
1 komentar:
Fungsinya buat apa toh dek ????
Posting Komentar